Duman- Halo sobat, apa fungsi dari sebuah motor, rantai motor berfungsi untuk menyalurkan tenaga dari mesin ke roda belakang. Rantai motor merupakan komponen yang cukup penting bagi sebuah sepeda motor manual. Sejatinya rantai motor memiliki dua jenis rantai, yaitu : menggunakan ring dan tanpa ring.
Untuk rantai yang menggunakan ring memiliki dua tipe: O ring dan x ring. Sudah cukup banyak motor yang menggunakan rantai ini, karena baik untuk menjaga pelumasan tetap berada pada lempengan mata rantai. Berikut ulasannya:
Rantai Tanpa Ring
Jenis rantai ini sudah banyak dan paling umum dijumpai pada motor bebek. Karena menggunakan rantai tanpa ring memiliki harga yang cukup murah dibandingkan dengan rantai motor yang menggunakan ring. Meskipun harga yang relatif murah, rantai jenis kurang awet, karena tanpa adanya pelumas yang tersimpan lempengan mata rantai langsung bergesekan.
Rantai O Ring
Kalau rantai jenis ini cukup baik dibandingkan dengan rantai tanpa ring.
Dan untuk harga rantai O ring sedikit lebih mahal karena terdapat karet berbentuk lingkaran atau cincin disetiap lempengan mata rantai yang menjaga pelumas berada pada lempengan rantai. Dan apabila karet ring tertekan maka akan menjadi pipih.
Rantai X Ring
Nah untuk rantai jenis ini merupakan varian yang paling mahal dibandingkan dengan rantai jenis lainnya. Karena sudah teruji dalam ajang balap paling bergengsi Moto GP. Karena daya tahan yang lebih kuat dan menjaga pelumasan lebih sempurna.
Bentuk rantai jenis hampir sama seperti huruf X dengan cara kerjanya karet pada X ring akan terpilih.
Tinggal pilih rantai mana yang mau digunakan sesuai isi kantong kita, kalau saya sih pakai yang O ring saja untuk motor harian sudah cukup baik dan harga lebih terjangkau dengan isi kantong.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi yang membacanya.